Jalan-jalan di Sekitar Hotel Ibis di Suwon

Jalan Jalan di SuwonMalam itu, sehabis sholat Maghrib, bersama beberapa teman, kami keluar jalan kaki dengan tujuan menuju ke pusat perbelanjaan di sekitar hotel.

Cuaca cukup mendukung dan tidak terlalu dingin, dinginnya sama dengan di Batu Malang. Saya lihat jarang sekali ada kendaraan roda dua di jalanan. Hampir semuanya kendaraan roda empat, dan yang pasti hampir semua buatan Korea. Jarang sekali saya lihat mobil buatan Jepang atau Eropa Amerika.


Lalu lintas cukup ramai, tetapi tidak seramai di Surabaya, soal ketertiban jauh lebih tertib di sini, dan sangat menghormati pejalan kaki. Jarang sekali terdengar bunyi klakson.

Jalan di Seputar Hotel Ibis
Di sekitar hotel Ibis di Suwon ada beberapa Mall yaitu
- Galleria Department Store di jalan Milennium
- Homeplus di jalan Nonghyup Crossroad
- Newcore Outlet

Lalu Lintas Tertib di Suwon
Harga-harga di Homeplus relatif murah, seperti Hypermarket di Indonesia. Untuk mencari barang bermerk dapat ditemukan di Galleria dan Newcore. Bila dibandingkan dengan di Indonesia, untuk merk-merk ternama, hargnya lebih murah di Indonesia.

Comments