Memandang Laut Merah dari Masjid Apung Jeddah

Sehari sebelum pulang ke Tanah Air, kami melihat secara dekat laut merah dari pelataran Masjid Apung Jeddah. Sekilas laut merah tidak beda dengan laut yang ada di Indonesia.

Tapi kenapa di sebut laut merah? dikutip dari Wikipedia, penjelasan secara ilmiah menyebutkan bahwa warna merah di permukaan muncul akibat Trichodesmium erythraeum yang berkembang. Ada juga yang menjelaskan bahwa namanya berasal dari gunung yang kaya mineral di sekitarnya dan berwarna merah.

Laut ini muncul karena pemisahan Jazirah Arab dari benua Afrika yang dimulai sekitar 30 juta tahun yang lalu dan masih berlanjut sampai sekarang. Laut ini di tempat yang terlebar berjarak 300 km dan panjangnya 1.900 km dengan titik terdalam 2.500 m.

Suhu permukaan laut selalu konstan sekitar 21-25°C dengan jarak penglihatan 200 m. Namun, sering terjadi angin kencang dan arus lokal yang membingungkan.

Selain Jeddah, kota-kota yang terdapat di pesisir Laut Merah antara lain: Sharm el Sheikh, Pelabuhan Sudan, dan Eilat.

Comments

  1. wah.. melihat laut merah secara langsung merupakan kebahagiaan tersendiri untuk saya..

    ReplyDelete

Post a Comment