Pengamen Aborigin di Sydney

Ketika saya jalan-jalan dari Jembatan Harbour dan Opera House, saya temui ada beberapa pengamen dari suku aborigin yang sedang memainkan alat musik dan banyak orang tertari untuk melihatnya.

Alat musik khas tradisional yang dimainkan yaitu bernama didgeridoo. Alat musik ini berbentuk silinder cenderung mengerucut, panjangnya sekitar 1-2 meter. Semakin panjang alat musik ini, kunci nadanya semakin rendah. Cara memainkannya dengan ditiup.

Suku aborigin sendiri, saat ini jumlahnya sudah sangat sedikit, hal ini disebabkan pada saat kolonisasi Inggris, banyak yang terusir dan terserang penyakit. Merujuk Wikipedia, hal ini terjadi pada periode 1788 - 1900.

Comments